Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Perpaduan Warna Cat Rumah Kayu


Setiap orang pasti memiliki konsep atau ide mengenai rumah idaman bukan? Tentu konsep dan ide tersebut untuk memenuhi keinginan, kenyamanan, dan tujuan lainnya. Lebih dari itu, rumah memiliki fungsi yang dirasa cukup penting, karena memang rumah digunakan sebagai tempat berlindung. Oleh karena itu, setiap orang akan memiliki selera yang berbeda-beda terhadap model rumah yang diinginkan atau diidamkan. Salah satunya model rumah kayu yang memiliki kesan tradisional, natural, sekaligus eksotik ini termasuk model yang cukup diminati oleh banyak orang meskipun saat ini sudah berada di zaman modern. Bahan yang didominasi oleh bahan kayu ini juga banyak diminati karena dapat mencerminkan karakter penghuninya sekaligus.
Nah, untuk melengkapi tampilan rumah kayu, perlu dipertimbangkan juga mengenai pemilihan warna cat yang akan diaplikasikan. Dengan bahan kayu yang suda terkesan natural dan tradisional, tentunya tidak sembarangan warna dapat diaplikasikan bukan? Berikut ini perpaduan warna cat rumah kayu yang dapat diaplikasikan, seperti:
1. Cokelat tua dengan krem terang
Perpaduan warna cokelat tua dengan krem yang lebih terang ini cocok untuk rumah kayu idaman. Dengan kesan rumah kayu yang sudah natural dan tradisional, kemudian diaplikaiskan dengan kedua warna tersebut justru akan menambah kesan eksotis, segar, sekaligus tenang bagi rumah kayu idaman. Agar tidak terkesan gelap, penggunaan warna pada beberapa bagian yang diinginkan seperti bagian bingkai jeldela, pintu, atau tektur lainnya akan memberikan kombinasi warna yang indah.
2. Putih dengan cokelat
Perpaduan warna putih dan cokelat tidak ada salahnya untuk dicoba. Justru perpaduan warna coklat yang cenderung gelap, kemudian dipadukan dengan warna putih yang terang akan memberikan kesan yang elegan dan tidak menghilangkan kesan tradisional dari rumah kayu. Gunakan warna putih pada beberapa bagian seperti salah satu didi dinding, atau sebaliknya warna cokelat yang digunakan pada salah satu sisi dinding.
3. Abu-abu dengan cokelat
Perpaduan warna abu-abu dnegan coklat ini dapat juga diapikasikan pada rumah kayu untuk mendukung kesan tradisional, natural layaknya alam bebas. Dengan penggunaan kedua warna tersebut, semakin mempertegas konsep eksotis yang diusung oleh rumah kayu. Sleain itu juga memberikan kesegaran dan kenyamana bagi penghuninya yang tidak menyukai warna-warna terang.
4. Merah dengan tosca
Perpaduan warna merah dengan tosca ini dapat juga diaplikasikan pada rumah kayu.  Warna tosca yang segar, segar, dan cenderung lembut kemudian diaplikaiskan pada warna merah yang tegas dapat membuat rumah kayu terkesan mewah. Dengan eksna tersebut bukan berarti menghilangkan kesan tradisional rumah kayu.
5. Putih dengan tosca
Perpaduan antara warna putih dan tosca ini juga cocok untuk rumah kayu. Bagi yang cenderung menyukai warna terang sekaligus lembut, tidak ada salahnya mengaplikasikan kedua warna tersbeut pada rumah kayu. Dengan warna tosca yang memberikan kesegaran dan eklembutan dan warna putih yang terang maka kesan tradisional sekaligus lembut akan terlihat.
6. Hitam dengan krem
Perpaduan warna hitam dengan krem dapat diaplikasikan pada rumah kayu untuk tetap memertahankan kesan tradisional yang diinginkan. Penggunaan warna hitam yang cenderung gelap dan warna krem yang cenderung terang cocok dipadukan untuk rumah kayu.
Demikian perpaduan warna cat rumah kayu yang dapat diaplikasikan untuk meningkatkan kesan tradisional, natural, eksotis, bahkan juga elegan. Untuk memenuhi perminataan warna cat rumah, asianpaints.co.id menyediakan ribuan warna untuk kreasi warna rumah.

Posting Komentar untuk "Perpaduan Warna Cat Rumah Kayu"